Jumat, 08 April 2011

Dewi Persik Main Film Bareng Bintang Hollywood?

JAKARTA - Setelah kontroversi Arwah Goyang Karawang dengan Julia Perez , ternyata karir film Dewi Persik tidak lantas berhenti. Katanya, si Goyang Gergaji akan bermain film bersama artis Hollywood.
"Insya Allah, pertengahan April sudah mulai syuting film selanjutnya. Di sini, aku bukan jadi hantunya. Dia (artis Hollywood) yang menjadi setannya," papar Dewi saat berbincang melalui telepon, Selasa (5/4/2011).
Saat disinggung siapakah bintang Hollywood yang dimaksud, Dewi enggan menjawab. Dia tetap bersikukuh merahasiakan siapa yang akan menjadi lawan mainnya itu.
"Aku malah bersyukur, masih ada yang percaya sama aku untuk bermain film. Terkada kita ada kebosanan. Itu manusiawi, tapi bukan berarti kita tidak antisipasi. Kalau sudah rezeki di sana, mau bagaimana lagi? Aku sudah siap risikonya," tandasnya.
Pelantun Kau Mencuri Hatiku ini mengatakan tawaran film itu diterimanya lantaran ada tantangan baru, yakni bermain bersama artis Hollywood. "Bagi pribadi orang Indonesia, bekerja sama dengan orang luar itu adalah kebanggan dan tantangannya yang menarik bagi aku," tukasnya.
Selain lawan main, Dewi juga mempertimbangkan alur cerita. Skenario pun belum lama dibacanya, namun dia sudah mulai memahami jalan ceritanya.
"Biasanya aku jadi hantu dari film-film sebelumnya, Ceritanya di sini, pacarku yang jadi hantu. Ternyata yang menghantuiku itu sebenarnya pacarku sendiri, dan akhir cerita ternyata masalah yg terjadi di keluarga maupun aku adalah dari pacarku sendiri yang ternyata setan," urainya.
Dewi belum mau membocorkan judul filmnya. Yang pasti jenis filmnya adalah horor.
"Soalnya aku sendiri saja belum dikasih tahu judulnya, aku baru baca skripnya. Pasti seram dan tanggal 25 ini (April) syuting," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar