Selasa, 17 Mei 2011

Kantor Polisi Dirusak dan Tahanan Dibebaskan

VIVAnews - Puluhan orang berbadan tegap dan berambut cepak merusak Polsek Kampar Riau dan membebaskan seorang sopir truk yang ditangkap polisi pada Rabu 11 Mei 2011. Menurut Wakapolres Kampar, Komisaris Alpen, sebelum membebaskan sopir truk yang ditangkap di Tibun, Kecamatan Kampar, kelompok lelaki berbadan tegap itu sempat membakar kursi dan merusak meja di kantor polisi pada Senin, 16 Mei 2011, menjelang malam. Sopir kayu tersebut ditangkap karena tidak memiliki dokumen lengkap terkait kayu bawaannya. "Sopir truk pengangkut kayu tanpa dokumen tersebut mereka keluarkan sendiri dari tahanan dan membawa kabur," kata Alpen. Ketika dikonfirmasi mengenai informasi yang menyebutkan bahwa sekelompok orang tersebut diduga oknum TNI, Alpen tidak memberikan penjelasan detail. "Mereka merupakan orang tak dikenal," katanya. Kejadian perusakan dan pembebasan tahanan itu sudah dilaporkan ke Kapolda Riau. Akan diselidiki siapa orang-orang yang sebelumnya tidak pernah dikenal itu. "Kami akan mendalami kasus ini. Orang tak dikenal itu melepaskan salah satu tahanan," katanya Selasa 17 Mei 2011.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar